KREASI PUTIH TELUR
Lafemmers mengubah yang sisa menjadi luar biasa !!
Memanfaatkan putih telur yang ada sebagai sajian penganan lezat untuk keluarga di rumah maupun hantaran kepada sahabat dan tetangga ...
Resep ini dikirim mbak @Ella Rochma dalam rangka lomba kreasi putih telur bersama La Femme Patisserie
BROWNIS KUKUS GULUNG by Ella Rochma
Alhamdulillah akhirnya bisa ikutan kreasi putih telor ini,ada sisa putel yang tinggal sedikit maka dimanfaatin aja...
sebenarnya ini resep browkus putih telor ny liem tapi sudah aku modif sesuai bahan yang ada. Kepikiran pengen buat yang roll dengan gambar yang lucu,
tapi tetep hasilnya masih kurang rapi hihi...
ini resep ala saya,....hasilnya lembut
Bahan: 100 ml putih telor
40 gr gula pasir
1 sdt SP
40 gr tepung terigu
10 gr susu bubuk
30 gr WCC
20 ml minyak
1 sdt vanili bubuk
toping: buttercream
selai bluberry
Caranya: * Siapkan loyang kotak ukuran 20x20,oles dengan sedikit minyak kasih kertas roti
* campur WCC dan minyakdalam wadah,cairkan
* kocok putel,gula dan sp sampai mengembang dam kaku
* masukkan campuran tepung dan susu buuk,vanili sambil diayak.
aduk rata
* masukkan campuran Wcc sedikit2,aduk dengan spatula
* Sisihkan sedikit untuk hiasan,beri warna kuning dan coklat
* Beri warna biru pada sisa adonan
* Tuang adonan biru ke loyang,ratakan kemudian gambar sesuai selera
* Kukus selama 10 - 15 menit dengan api sedang
* Setelah matang,diamkan sebentar dan balik. kemudian olesi buttercream
tipis2 dan selay bluberry . Gulung dan padatkan
* diamkan sebentar di kulkas supaya lebih padat,potong2 dan siap disantap
deh.....
ps: adonan ini sangat lembut jadi harus hati dengan menggulungnya.
Toping bisa sesuai selera.....
Ibu host ...demikian laporan saya,terimakasih .....semoga berkenan...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar